MTS NEGERI 5 KEBUMEN
Madrasah Hebat Bermartabat
Cerdas Dalam Ibadah-Bijak Dalam Berfikir-Terampil Dalam Bertindak



[email protected]     (0287) 6601167     RSS

LAUNCHING WEBSITE MTsN KLIRONG KEBUMEN


 "Orang tidak semakin ikhlas kalau berdasarkan dorongan duniawiah, seharusnya semakin banyak nikmat semakin tunduk dan syukur kepada Allah SWT serta ikhlas". (Drs. H. Suroso, M.Pd.I dalam Launching website MTsN Klirong)
 
Sabtu,26 Mei 2012 MTs Negeri Klirong mengadakan Resepsi Hari Ulang Tahun MadrasahUlang Tahun yang dihadiri oleh para sesepuh ,kepala sekolah  dan kepala instansi di seputar Madrasah Tsanawiyah. Resepsi ini juga dihadiri oleh Kabag Tata Usaha Kanwil Kemenag Jateng Drs H Suroso, M.Pd.I.

Diawali dengan  menyanyikan  lagu  Indonesia Raya , dilanjutkan prakata panitia , kilas balik Madrasah  sambutan  Kamad , dan sambutan Muspika. Pada sambutannya Kepala Madrasah menyampaikan agar jangan lupa pada sejarah ( JASMERAH) . Dan berterima kasih kepada sesepuh yang telah berjuang mendirikan madrasah ini. Dan memohon kepada Drs H Suroso, M.Pd.I. untuk memberikan uraian hikmah dan meresmikan peluncuran Website MTs N Klirong.

Sambutan Muspika banyak memberi pesan kepada Madrasah antara lain beliau merasa bangga karena Teknologi Informasi sudah digunakan di MTs Negeri Klirong. Pesan terpenting adalah agar guru membekali anak didiknya agar punya filter dalam mengakses   berbagai informasi melalui media internet. Berkaitan dengan Hardiknas beliau juga menyampaikan bahwa pendidikan usia dini  sangatlah penting untuk membentuk manusia seutuhnya.
 
Pemotongan tumpeng dilaksanakan oleh Kepala Madrasah yang selanjutnya diberikan kepada Ibu Hj. Siti Kharisah istri salah satu pendiri MTsN Klirong yakni Bapak Kyai H. Margono Roestam.

Diawali dengan pembacaan Ayat suci Al Quran, Uraian Hikmah oleh Drs H Suroso, MPd.I  menyampaikan dengan gaya bahasanya yang khas serta jargonnya yang mengundang tawa bahwa guru akan masuk surga pada urutan kedua. Selain itu beliau berpesan bahwa "Orang tidak semakin ikhlas kalau berdasarkan dorongan duniawiah, seharusnya semakin banyak nikmat semakin tunduk dan syukur kepada Allah SWT serta ikhlas".
Copyright © 2020 - 2024 MTs NEGERI 5 KEBUMEN