Selasa, 22 April 2025, MTs Negeri 5 Kebumen turut berpartisipasi dalam program Kementerian Agama Penanaman Sejuta Pohon sebagai bentuk peringatan Hari Bumi Sedunia. Dalam kegiatan ini, seluruh guru dan karyawan madrasah menanam pohon buah Matoa, baik di halaman madrasah maupun di lingkungan rumah masing-masing. Kegiatan ini menjadi simbol kepedulian terhadap pelestarian alam serta upaya dalam mengurangi dampak perubahan iklim.
Kepala
MTs Negeri 5 Kebumen, Dr. H. Muhamad Arwani, S.Ag., M.Pd., menyampaikan
dukungan penuh terhadap gerakan ini. “Kegiatan ini merupakan tindakan mulia
untuk melindungi alam dan melestarikan lingkungan,” ungkapnya. Beliau juga
berharap kegiatan semacam ini dapat rutin dilakukan dan menjadi budaya di
lingkungan madrasah
Selain
sebagai bentuk partisipasi dalam peringatan Hari Bumi Sedunia, kegiatan
penanaman pohon ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya
menjaga lingkungan. Dengan menanam pohon, para guru dan karyawan MTsN 5 Kebumen
diharapkan menjadi teladan dalam menerapkan nilai-nilai cinta lingkungan, serta
mendorong generasi muda untuk lebih peduli terhadap bumi yang menjadi rumah
bersama.