MTS NEGERI 5 KEBUMEN
Madrasah Hebat Bermartabat
Cerdas Dalam Ibadah-Bijak Dalam Berfikir-Terampil Dalam Bertindak



[email protected]     (0287) 6601167     RSS

MTs Negeri 5 Kebumen Selenggarakan Pemilihan Ketua OSIM Periode 2024-2025


Kebumen - MTs Negeri 5 Kebumen mengadakan pemilihan ketua OSIM untuk periode 2024-2025, yang berlangsung dengan semarak pada Sabtu, 26 Oktober 2024. Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Madrasah, Bapak Muhamad Arwani, dengan pesan penting mengenai pentingnya pembelajaran kepemimpinan bagi siswa. "Kepemimpinan memang harus dilatih," ucap beliau dalam sambutannya. "Nanti bagi anak yang terpilih sebagai pengurus, manfaatkan kesempatan ini untuk melatih komunikasi dan kerjasama tim."

Pada pemilihan kali ini, ada tiga pasangan calon ketua dan wakil ketua yang berpartisipasi. Pasangan calon nomor satu terdiri dari Nina Azharul Jannah dari kelas VIII.1 sebagai ketua, dengan wakilnya Indira dari kelas VII.10. Pasangan nomor dua ialah Diana Lestari dari kelas VIII.4 yang berpasangan dengan Eka Rakhmayani dari kelas VII.1. Sedangkan pasangan calon nomor tiga adalah Anindya Putri Sumartin dari kelas VIII.9 sebagai ketua dan Fandi Agil Saputra dari kelas VII.9 sebagai wakil.

Kepala Madrasah Bapak Muhamad Arwani dalam sambutannya menegaskan bahwa kepemimpinan juga tentang membangun relasi dan komunikasi yang baik. "Yang bisa kita dapatkan dalam berorganisasi yaitu peluang-peluang untuk memperoleh relasi-relasi," ujar beliau. Dengan harapan besar, beliau mengajak seluruh siswa untuk menyelami nilai demokrasi melalui pemilihan ini demi menemukan pemimpin OSIM yang memiliki visi dan misi sejalan dengan tujuan madrasah.

Pemilihan ketua OSIM kali ini menggunakan sistem e-voting. Hasil akhir menunjukkan bahwa pasangan calon nomor satu memperoleh 189 suara, pasangan calon nomor dua unggul dengan 425 suara, dan pasangan nomor tiga mendapat 316 suara. Dengan perolehan ini, pasangan Diana Lestari dan Eka Rakhmayani terpilih sebagai ketua dan wakil ketua OSIM periode 2024-2025.

Copyright © 2020 - 2024 MTs NEGERI 5 KEBUMEN