MTS NEGERI 5 KEBUMEN
Madrasah Hebat Bermartabat
Cerdas Dalam Ibadah-Bijak Dalam Berfikir-Terampil Dalam Bertindak



[email protected]     (0287) 6601167     RSS

Peringati HAB Kemenag RI, MTs Negeri 5 Kebumen Gelar Apel Pagi dan Doa Bersama


Kebumen - Rabu ( 03/01/2024), MTs Negeri 5 Kebumen menggelar Apel pagi dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama RI ke-78 dengan tema “Indonesia Hebat Bersama Umat.” Bertindak sebagai pembina upacara waka bidang kurikulum, Tasiran. Upacara diikuti sekitar diikuti oleh seluruh keluarga besar MTs Negeri 5 Kebumen, bertempat di halaman madrasah. 

Pembina upacara/apel, Tasiran membacakan teks pidato Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas, yang menjelaskan bahwa Kementerian Agama dilahirkan pada awal tahun, yakni 3 Januari 1946.

Menteri agama juga mengajak untuk terus meningkatkan semangat pengabdian dan perjuangan untuk mewujudkan segala cita Kementerian Agama.

“Di antara tugas berat kita adalah menjaga harmoni kehidupan beragama sebagai salah satu pilar kerukunan nasional.” lanjutnya.

Rangkaian kegiatan HAB Kemenag RI setelah apel yaitu, tadarus, istighosah, ziarah kubur ke makam pendiri MTs Negeri 5 Kebumen dan doa bersama dilaksanakan secara khidmat.

 


Copyright © 2020 - 2024 MTs NEGERI 5 KEBUMEN