Kebumen – Sabtu
(24/8) MTs Negeri 5 Kebumen menggelar Tasmi’ Tahfidz Al Qur’an untuk peserta
didik di Mushola Nur At Tarbiyah MTs Negeri 5 Kebumen.
Tasmi’ Tahfidz Al Qur'an ini merupakan kegiatan yang dilakukan untuk menguji hafalan Al Qur’an peserta didik. Kegiatan ini juga merupakan salah satu upaya untuk memotivasi dan mengapresiasi peserta didik yang telah menghafal Al Qur’an. Secara bergiliran peserta memperdengarkan hafalanya di depan penilai.
Kegiatan tasmi’ perdana ini diikuti oleh 2 peserta didik dibawah bimbingan Ibu Tri Fatmawati dan Ibu Nasikhatul Khoiriyah. Kedua peserta didik tersebut adalah Deswita Eri Maharani (kelas IX.1, juz 30) dan Arofah Anisatul Mardiyah (kelas IX.3, juz 30).
Tri Fatmawati
menyampaikan bahwa agar kegiatan ini dapat menambah semangat para peserta didik
untuk menghafal Al Qur’an, peserta didik dapat menjadi pribadi yang bermanfaat
di dunia dan akhirat, ujarnya.
Kegiatan ini diawali dengan sambutan dan pembukaan secara resmi oleh Kepala Madrasah Muhamad Arwani. Dalam sambutannya, Kepala Madrasah mengapresiasi prestasi yang telah dicapai oleh peserta didik yang akan mengikuti kegiatan tasmi’ ini.